Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

5 posters

    Fakta Menarik dari Para Tokoh Dunia

    CS
    CS
    Moderator
    Moderator


    Female
    Leo Snake
    Posts : 532
    Location : Jakarta
    Job/hobbies : reading, sleeping
    Join date : 04.03.09
    Reputation : 75

    Fakta Menarik dari Para Tokoh Dunia Empty Fakta Menarik dari Para Tokoh Dunia

    Post by CS 22/05/09, 03:53 am

    1. Tentu Anda semua kenal dengan Kubilai Khan. Yup, kaisar Mongol yang sangat kejam dan ekspansif ini ternyata memiliki sisi toleransi yang sangat tinggi. Percaya tidak, Kubilai Khan adalah tokoh pemimpin dunia pertama yang menyatakan bahwa hari-hari besar agama Buddha, Kristen, Yahudi, dan Islam dijadikan sebagai hari libur resmi kenegaraan. Asal tahu saja, Kubilai Khan adalah cucu dari Genghis Khan yang sangat legendaris itu yang memiliki kekuasaan yang merentang dari perbatasan Eropa, Timur Tengah, hingga hampir seluruh Asia Timur pada abad ke-13. Dengan kata lain, hari libur resmi kenegaraan pada tiap hari besar agama di dunia memang memungkinkan untuk dilakukan oleh Kubilai Khan karena luasnya wilayah kekuasaannya.

    2. Galileo Galilei memang manusia yang kurang beruntung selama hidupnya. Bahkan setelah mati sekalipun, Galileo tetap mengalami kesulitan. Setelah pandangan-pandangan ilmiahnya soal tata surya membuat dirinya berurusan dengan pihak gereja, kematiannya pun dirundung masalah. Saat kematiannya pada tahun 1642, jasadnya tidak langsung dikubur, tapi tetap disimpan hingga tahun 1737, kira-kira hampir seabad. Tak cukup hanya itu, sebelum dikubur di Gereja Santa Croce, Florence, Italia, seorang bangsawan tega memotong tiga jari Galileo sebagai kenang-kenangan. Dua dari jari itu kemudian dimiliki oleh seorang dokter Italia, dan jari ketiga-sepotong jari tengah-saat ini berada di Museum Sejarah Ilmu Pengetahuan di Florence, Italia, dipajang menunjuk ke langit di atas tiang marmer.

    3. Siapakah dia? Tahun 1831 dia mengalami kebangkrutan dalam usahanya. Tahun 1832 dia menderita kekalahan dalam pemilihan tingkat lokal. Tahun 1833 dia kembali bangkrut (kasian banget ya..). Tahun 1835 istrinya meninggal dunia. Tahun 1836 dia menderita tekanan mental yang sangat berat dan hampir saja masuk rumah sakit jiwa. Tahun 1837, dia kalah dalam suatu kontes pidato. Tahun 1840, ia gagal dalam pemilihan anggota senat AS. Tahun 1842, dia menderita kekalahan untuk duduk di dalam kongres AS. Tahun 1848 ia kalah lagi di kongres. Tahun 1855, lagi-lagi gagal di senat. Tahun 1856 ia kalah dalam pemilihan untuk menduduki kursi wakil presiden. Tahun 1858 ia kalah lagi di senat. Tahun 1860 akhirnya dia menjadi presiden Amerika Serikat. Siapakah dia? Dialah Abraham Lincoln. Intinya adalah jangan pernah menyerah dengan berbagai kegagalan yang pernah dialami, bahkan seberat apapun cobaan itu. Coba dan coba lagi!

    4. Kalau ada yang mengatakan bahwa seorang yang bergelut di bidang seni memiliki perasaan yang halus, maka cobalah baca fakta berikut ini. Johannes Brahms (1833-1897), komposer besar Jerman, adalah salah seorang yang sangat membenci binatang. Di kala santai atau sedang mencari inspirasi, komposer ini sering pergi ke loteng rumahnya dan mempersiapkan busur dan anak panah. Di sana hampir tiap waktu ia memanah kucing-kucing milik tetangganya. Kebiasaan buruk ini terus dilakukannya hingga sepanjang hidupnya!

    5. Napoleon Bonaparte, saat berperang di Timur Tengah tahun 1799 bermaksud melepaskan 1200 tentara Turki yang berhasil ditawan Perancis, ketika Perancis berhasil merebut Jaffa. Saat itu Napoleon sedang terserang influenza. Saat menginspeksi pasukan, Napoleon terserang batuk berat hingga ia mengatakan Ma sacre toux (Batuk sialan). Perwira pendamping Napoleon merasa sang jenderal mengatakan Massacrez Tous (Bunuh semua). Akibatnya, seluruh 1200 orang tawanan Turki itu dibunuh. Hanya karena batuk sang jenderal dan kuping perwira yang error!

    6. Di masa jayanya, Wilhelm Steinitz adalah salah satu pemain catur paling cemerlang di dunia. Namun saat semakin tua, ia secara perlahan-lahan dijangkiti kegilaan, dan sering merasa bahwa ia dapat menelepon seseorang tanpa menggunakan telepon, ataupun bermain catur tanpa menyentuh bidak. Puncak kegilaannya terjadi saat Steinitz mengumumkan kepada masyarakat luas bahwa ia hendak menantang Tuhan untuk bermain catur. Lebih parah lagi, ia menawarkan foor satu bidak dalam pertandingan ini!
    Grudiev
    Grudiev
    Brigadier
    Brigadier


    Male
    Capricorn Dragon
    Posts : 268
    Location : nowhere
    Job/hobbies : tidur
    Join date : 16.03.09
    Reputation : 47

    Fakta Menarik dari Para Tokoh Dunia Empty Re: Fakta Menarik dari Para Tokoh Dunia

    Post by Grudiev 22/05/09, 09:29 am

    wedew baru tau tu abraham lincoln sialnya stadium akhir, tapi endingnya bagus Fakta Menarik dari Para Tokoh Dunia Th_059

    btw tambahin lagi dunkss......
    CS
    CS
    Moderator
    Moderator


    Female
    Leo Snake
    Posts : 532
    Location : Jakarta
    Job/hobbies : reading, sleeping
    Join date : 04.03.09
    Reputation : 75

    Fakta Menarik dari Para Tokoh Dunia Empty Re: Fakta Menarik dari Para Tokoh Dunia

    Post by CS 23/05/09, 01:15 am

    iya... heheh...
    dibalik ketenaran nya yg sekarang, ternyata Lincoln sudah cukup merasakan dan meratapi nasib nya yg tragis... wkwkwkwk...

    ok, tar klo g ktemu yg unik lg bkl g tambahin...
    utk emotioner laen, klo ada yg nemu fakta unik dari tokoh2 dunia, silahkan di share jg disini... Smile
    (wlopun Emotioner laen ud pada raib ntah kemana smua.. kyknya ud tgl g n Grudiev ne yg bermain di taman Emotioner ini....) nohope

    but still.... iloveEmo
    Grudiev
    Grudiev
    Brigadier
    Brigadier


    Male
    Capricorn Dragon
    Posts : 268
    Location : nowhere
    Job/hobbies : tidur
    Join date : 16.03.09
    Reputation : 47

    Fakta Menarik dari Para Tokoh Dunia Empty Re: Fakta Menarik dari Para Tokoh Dunia

    Post by Grudiev 23/05/09, 02:02 am

    nih tak tambahin tapi agak panjang

    7.Albert Einstein
    Einstain kecil tidak mau belajar apa bila ia tidak suka pelajarannya oleh karena itu ia sering bolos pada saat pelajaran bahasa, sastra dan menggambar. Ia membolos untuk melakukan aktivitas yang disukainya tadi. Sehingga pada akhirnya Einstein tidak berhasil lulus SMP, melainkan hanya mendapat keterangan pernah bersekolah SMP dari sekolahnya.

    Berbekal surat keterangan tersebut ia nekad berusaha melamar di SMA, sebagian besar sekolah SMA yang didatanginya menolak, namun Einstein dan orang tuanya tidak pernah patah semangat untuk terus mencoba hingga akhirnya ada sekolah SMA yang menerimanya.

    Setelah SMA kelakuannya masih sama saja tidak pernah berubah, ia hanya suka pelajaran Matematika dan Fisika saja, jadi Einstain masih sering membolos di pelajaran-pelajaran yang tidak dia sukai, sampai akhirnya ia kembali dinyatakan sebagai anak yang tidak tamat SMA. dan untuk kedua kalinya ia di nyatakan gagal lagi disekolah.

    Namun hebatnya orang tua Einstein; tetap mendukung anaknya untuk terus berusaha melanjutkan sekolahnya; bahkan ia ikut membantu dengan berbagai hal agar anaknya bisa terus bersekolah.

    Meskipun Einstein tahu ia tidak belum tamat SMA dan tidak punya pernah punya ijazah; ia tetap berani melamar ke perguruan tinggi; Nekad benar ya.... tapi kalau bukan nekad dan keras kepala bukan Einstein namanya.

    Tahun 1895 ia melamar di Politeknik Federal, di Zurich Swiss tapi sayang ia gagal di ujian masuk dan menurut sekolah tsb, usianya pun masih terlalu muda. Lalu dia diminta menamatkan SMAnya terlebih dahulu, baru setelah itu ia melamar lagi dan akhirnya di terima sebagai mahasiswa di Politeknik Federal, Swiss.

    Tahukah Einstain pada waktu ia ditanya Izajahnya, ia dengan tegas mengatakan bahwa saya tidak pernah punya Izajah tapi kemampuan saya boleh di uji, ya terutama di bidang Matematika dan Fisika.
    CS
    CS
    Moderator
    Moderator


    Female
    Leo Snake
    Posts : 532
    Location : Jakarta
    Job/hobbies : reading, sleeping
    Join date : 04.03.09
    Reputation : 75

    Fakta Menarik dari Para Tokoh Dunia Empty Re: Fakta Menarik dari Para Tokoh Dunia

    Post by CS 23/05/09, 02:28 am

    wow, Einstein emng seorang tokoh (ilmuwan) yang bener2 menarik..
    g emng pernh denger cerita ttg kegagalannya di sklh c...
    dan menurut g dia seperti makhluk gaib yg unik, aneh tp nyata... hahah...
    identik dengan rambut nya yg berantakan dan otak yg genius..
    klian smua pasti tau dgn foto nya yg paling terkenal...

    Fakta Menarik dari Para Tokoh Dunia Ad081167b0887560be0fb9a75101af2c

    konon, Einstein adalah org yg tidak suka difoto, tp foto ini diambil pada saat ada wartawan yg mau motret dia, jd dy julurin lidah kyk ngeledekin si wartawan nya gt... dan ternyata Einstein sendiri suka bgt dgn hasil foto nya yg satu ini, makanya foto ne jadi terkenal... hihihi...
    (kata nya c, g pernh denger, tp g gk googling.. jd gk tau jg tu cm rumor ato fakta... hehe..)

    dan slama ini psti kalian smua pasti mengenal Einstein dengan wajah yg sama kn, wajah tua nya... mau tau gmn wajah Einstein wktu msh muda??

    Fakta Menarik dari Para Tokoh Dunia Einstein

    wktu muda nya, dy gk berantakan kok... grin

    thanks Grudiev, utk tambahannya...
    menarik bgt... Smile
    emotion9
    emotion9
    Administrator
    Administrator


    Male
    Cancer Snake
    Posts : 819
    Location : in u'r database memories...
    Job/hobbies : Admin forum
    Join date : 07.02.09
    Reputation : 61

    Fakta Menarik dari Para Tokoh Dunia Empty Re: Fakta Menarik dari Para Tokoh Dunia

    Post by emotion9 07/07/09, 12:27 am

    ternyata ga selamanya orang sukses itu jalan hidup nya lurus-lurus aj yah...
    o

    kena tipu gw... grin
    cpkdh
    cpkdh
    Newbie
    Newbie


    Male
    Posts : 16
    Join date : 08.02.09
    Reputation : 1

    Fakta Menarik dari Para Tokoh Dunia Empty Re: Fakta Menarik dari Para Tokoh Dunia

    Post by cpkdh 15/07/09, 10:59 pm

    kenapa cb hidup gw trs pnh dgn deritaan sad .semoga g terimpirasi sm
    tokoh2 trsbt grin
    bond-zy
    bond-zy
    Newbie
    Newbie


    Male
    Leo Snake
    Posts : 34
    Location : tangerang
    Job/hobbies : Student
    Join date : 31.05.09
    Reputation : 4

    Fakta Menarik dari Para Tokoh Dunia Empty Re: Fakta Menarik dari Para Tokoh Dunia

    Post by bond-zy 15/07/09, 11:26 pm

    sabar om cpkdh... penderitaan cinta memang tiada akhirnya.. hahahahaha

    Sponsored content


    Fakta Menarik dari Para Tokoh Dunia Empty Re: Fakta Menarik dari Para Tokoh Dunia

    Post by Sponsored content


      Waktu sekarang 22/11/24, 06:06 pm