INSIDEN ledakan bom di Hotel JW Marriott nyaris merenggut nyawa pemain Tim Indonesia All Star yang terpilih untuk menghadapi Manchester United. Hotel ini adalah tempat skuad Tim Indonesia All Star menginap sebelum menghadapi MU.
Entah ini mukjizat atau tidak, pemain Indonesia melakukan sesuatu yang di luar kebiasaan yang secara tidak langsung membuat mereka terhindar dari ledakan bom JW Marriott.
Biasanya Charis Yulianto dkk rutin menggelar sarapan pagi di restoran hotel tersebut, tapi kemarin mereka tidak melakukannya.
“Tumben kita nggak sarapan di hotel. Nggak seperti biasanya,” tutur Charis. Parahnya lagi, titik ledakan bom yang terjadi sekitar pukul 07.40 WIB itu meledak di tempat sarapan para tamu hotel. Andai pemain Indonesia menggelar sarapan saat itu mungkin ceritanya akan lebih runyam.
Beruntungnya, tim Indonesia kemarin pagi memilih sarapan di Senayan di Hotel Sultan yang dekat dengan lapangan latihan Timnas di Senayan. Pasukan Benny Dollo meninggalkan hotel untuk latihan sebelum ledakan terjadi.
Budi Sudarsono dkk meninggalkan hotel menuju Senayan beberapa menit menjelang pukul 07.00 WIB.Saat berada di Stadion Gelora Bung Karno, para pemain ini pun belum percaya hotel yang mereka tempati sudah meledak.
Mereka baru percaya saat Benny Dolo memberikan informasi setelah latihan selesai. Mendengar hal ini, para pemain Indonesia pun sontak lemas. Mereka menyesalkan kejadian ini terutama batalnya pertandingan melawan MU.
“Kita menyesalkan kejadian ini. Saya sempat syok karena saya ada di hotel itu. Untung, saya bersyukur tidak kena bom,” kata bek kanan Indonesia, Isnan Ali.Pemain lainnya, Ellie Aiboy, juga menyesalkan kejadian ini. Menurutnya, pertandingan dengan MU adalah pengalaman yang berharga.
“Sekarang semuanya musnah,” lirih pemain yang pernah bermain di Malaysia ini. Seusai menggelar latihan rutin di Senayan, skuad Indonesia tak bisa kembali ke JW Marriott akibat ledakan itu. Seluruh anggota tim dipindahkan ke Hotel Sultan, meski barang-barang mereka masih di JW Marriott.(PersdaNetwork/cen)
untung aja...ga kena..
Oya denger2 juga ruben Onsu selamat juga tuh padahal sebelumnya dy mao ke hotel JW Mariott..