Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

4 posters

    Tips mengatur keuangan agar hemat

    emotion9
    emotion9
    Administrator
    Administrator


    Male
    Cancer Snake
    Posts : 819
    Location : in u'r database memories...
    Job/hobbies : Admin forum
    Join date : 07.02.09
    Reputation : 61

    Tips mengatur keuangan agar hemat Empty Tips mengatur keuangan agar hemat

    Post by emotion9 19/02/09, 01:46 pm

    1. Beli dan Miliki Sebanyak Mungkin Harta Produktif

    Harta produktif adalah harta yang memberikan penghasilan pasif bagi kita. Apa artinya ? Meskipun Anda bukanlah seorang pengusaha, Anda harus belajar untuk menjadikan harta Anda sebagai aset yang bekerja untuk Anda. Menjadi kaya tidak harus berpenghasilan besar, kata Safir Senduk. Menjadi kaya adalah permasalahan mengelola harta Anda dan menjadikannya sebagai aset yang bekerja, berapapun penghasilan Anda. Salah satu caranya adalah dengan melakukan saving dan menjadikan harta Anda sebagai aset / investasi bisnis.

    2. Atur Pos Pengeluaran

    Catat seluruh pos pengeluaran. Bedakan dan kualifikasikan pos pengeluaran menjadi biaya hidup, cicilan utang dan premi asuransi (jika punya). Urutan yang harus Anda penuhi terlebih dahulu justru : cicilan utang, premi asuransi, baru biaya hidup. Mengapa ? Karena utang jika tidak kita lunasi akan menjadi beban yang terus membengkak jika tidak kita lunasi scepat mungkin



    3. Hati-hati dengan Utang

    Utang adalah suatu pinjaman ingat BUKAN HARTA!!!!Orang yang mengandalkan hidupny dari utang,sudah hukum pasti hidupnya akan merana.Jangan menganggap enteng utang.Sebisa mungkin hindari utang dan gunakan tabungan.



    4. Sisihkan Pos Pengeluaran Masa Depan

    Jangan berpikir terlalu sederhana menghadapi pos pengeluaran. Pastikan Anda tidak melewatkan pos-pos pokok berikut, bila Anda memang menghargai kerja keras Anda selama ini :

    - Pendidikan Anak
    - Pensiun
    - Properti (rumah)
    - Bisnis
    - Liburan



    5. Miliki Proteksi

    Asuransi adalah hal yang kurang lazim, umumnya di kalangan warga kota menengah dan kecil. Mas Safir memberikan gambaran yang cukup sederhana mengapa perlu proteksi terhadap aset yang kita miliki. Sebuah pilihan saja, tapi menarik untuk dikaji.

    sumber:
    http://azzam.wordpress.com/2007/11/29/belajar-menjadi-kaya-bersama-safir-senduk/
    Effect
    Effect
    Brigadier
    Brigadier


    Male
    Leo Dragon
    Posts : 144
    Location : sweet home
    Job/hobbies : baca buku ^^
    Join date : 09.02.09
    Reputation : 26

    Tips mengatur keuangan agar hemat Empty Re: Tips mengatur keuangan agar hemat

    Post by Effect 18/04/09, 08:01 pm

    nice share bro grin
    pernah denger si safir senduk jago banget ngelola keuangannya top
    Grudiev
    Grudiev
    Brigadier
    Brigadier


    Male
    Capricorn Dragon
    Posts : 268
    Location : nowhere
    Job/hobbies : tidur
    Join date : 16.03.09
    Reputation : 47

    Tips mengatur keuangan agar hemat Empty Re: Tips mengatur keuangan agar hemat

    Post by Grudiev 18/04/09, 09:45 pm

    wah kayaknya kurang cocok nih buat diterapin sama anak kuliahan

    btw ada tips mengatur keuangan untuk anak kuliahan terutama yg kos2an??
    CS
    CS
    Moderator
    Moderator


    Female
    Leo Snake
    Posts : 532
    Location : Jakarta
    Job/hobbies : reading, sleeping
    Join date : 04.03.09
    Reputation : 75

    Tips mengatur keuangan agar hemat Empty Re: Tips mengatur keuangan agar hemat

    Post by CS 18/04/09, 09:48 pm

    Grudiev wrote:wah kayaknya kurang cocok nih buat diterapin sama anak kuliahan

    btw ada tips mengatur keuangan untuk anak kuliahan terutama yg kos2an??

    hmm, stuju.. g jg butuh tu tips mengatur keuangan yg pas utk anak kuliahan yg ngekos...

    Sponsored content


    Tips mengatur keuangan agar hemat Empty Re: Tips mengatur keuangan agar hemat

    Post by Sponsored content


      Waktu sekarang 24/11/24, 05:02 pm